pahit ==> bahagia

08.54 / Diposting oleh dee_craeate /


Malam terasa manis kala itu… candaan, tawa, rayuan, menjadikan sutau kisah yang indah. Waktu berlalu dan kisah itu masih teringat dengan tidak ada yang tertinggal. Candaan, tawa, rasa perhatian memang lekat dengan suasana saat itu. Benih yang ditabur itu pun mulai tumbuh dengan suburnya. Tapi akan bersemi dan segera berbungakah?
Memang hidup menyimpan begitu banyak misteri.Waktu kembali yang membawa kisah indah itu menjadi sesuatu yang memang pantas untuk dicemaskan. Candaan yang dulu begitu menghiasi kisah itu kini hanya bisa diingat, tanpa harus dirasakan. Garis tawa yang memang menjadi sketsa indah kisah itu kini hanya menyisakan senyum kecemasan. Rasa perhatian yang memang diungkapkan tulusnya perasaan kini berubah menjadi suatu rasa gundah yang penat didada. Saat ingin merasakan semua itu kembali hanya kenangan, impian dan kegundahan yang muncul tanpa didahului undangan nya.Hingga akhirnya rasa cemas itu menjelma menjadi suatu hal yang memang sulit untuk diungkapakan.

Ketakutan datang tanpa bisa dihindari.Rasa kehilangan telah menyambut dengan penuh hangatnya. Kala itu hanya bisa menyalahkan diri sendiri yang dirasa diciptakan jauh dari kata sempurna. Mencoba mengevaluasi semua yang terjadi tentang kisah indah itu, tapi tetap rasa kesal dan penat yang muncul tanpa bisa melampiaskannya.
Tersadar jika kisah indah itu memang sebuah misteri kehidupan. Mencoba mencari apa yang sebenarnya telah tergoreskan. Dan akhirnya benar, keegoisan telah berperan besar dalam salah satu misteri kehidupan itu. Rasa mengalah memang harus ditanam untuk meredam keegoisan yang jika membesar akan berubah menjadi dendam yang mungkin hanya dampak dari egois itu sendiri.
Tapi siapa yang memang harus disalahkan???
Seseorang dengan rasa kosong dan memang dengan tulus akan menciptakan rasa cinta? Atau dya yang memberi sedikit celah dihatinya yang mungkin belum begitu terisi penuh dengan apa yang telah mengisinya..??
Dan apakah ini memang bagian lain dari misteri kehidupan….??
Memang hanya waktu yang memulai dan mengakhirinya…Tapi rasa bangga muncul sesaat setelah semua itu berlalu. Keputusannya memang benar-benar telah membuat kisah itu indah dan berkesan di hati. Tanpa harus ada yang terluka untuk saat selanjutnya.Hingga akhirnya kisah yang dimulai dengan manis itu berujung pada suatu keputusan yang memang sangat bikjaksana. Tanpa harus ada yang merasa disakiti.

1 komentar:

Comment by dee_craeate on 6 Oktober 2009 pukul 02.05

ternyata dalem setealh diulang membacanya....

Posting Komentar